Anda tidak perlu memiliki banyak uang untuk mengadakan sebuah pesta di rumah. Yang Anda perlukan hanyalah sedikit kreativitas dan menjadi tuan rumah yang menyenangkan untuk membuat pestanya berjalan. Yang terpenting adalah kualitas waktu dan kenangan yang Anda buat.
Ingin tahu bagaimana caranya Anda dapat mempertahankan anggaran Anda dan tetap bisa mengadakan pesta yang menyenangkan di rumah? Berikut beberapa tips untuk menginspirasi Anda!
1. Mulailah Pesta Sedikit Terlambat
Sebuah pesta hanya menjadi lebih menyenangkan ketika hari menjadi semakin gelap. Memulai pesta Anda lebih awal membutuhkan persiapan ekstra untuk makanan, hiburan, dan energi.
Jangan biarkan antusiasme hilang pada malam hari. Tamu Anda dapat bergabung di pesta Anda setelah makan malam, dengan begitu Anda tidak perlu mengatur menu makan malam yang besar untuk malam itu dan menyediakan camilan saja sudah cukup.
2. Minumlah Minuman dari Minimarket Terdekat
Tamu-tamu Anda tidak perlu persediaan sampanye atau minuman keras tanpa henti di pesta Anda. Beritahukan tamu Anda tentang pesta BYOB (Membawa Minuman Sendiri) sehingga Anda tidak perlu menghabiskan uang untuk menyediakan minuman keras kepada semua tamu Anda.
Keluarlah dari syarat pesta tradisional dan buat menjadi sedikit kreatif. Biarkan tamu Anda memiliki pilihan untuk memilih antara minuman bersoda atau jus buah. Anda juga bisa mencoba minuman yang ramah-anggaran seperti Pokka Sparklin’ Fuji Apple Fruit yang rasanya enak dan segar.
Anda juga bisa memilih untuk mencampur beberapa jus buah segar untuk membuat cocktail Anda sendiri dengan harga yang lebih terjangkau.
Atau, Anda dapat membuat pilihan minuman coklat panas atau dingin untuk tamu-tamu Anda. Cobalah Big Tree Farms Raw Drinking Chocolate yang berisi dengan nutrisi dan memiliki rasa coklat panggang yang lezat. Dengan begitu, Anda akan menghabiskan sedikit uang untuk minuman mahal namun mempunyai lebih banyak pilihan minuman untuk tamu-tamu Anda.
3. Buatlah Menu Makanan yang Sederhana
Apakah Anda stress tentang masakan apa yang harus Anda masak untuk tamu Anda? Anda tidak harus menjadi gila untuk menyiapkan hidangan lengkap. Pesta lebih tentang menghabiskan waktu yang berkualitas dengan orang-orang yang Anda cinta dan menikmati waktu Anda dan tidak banyak tentang makan makanan. Untuk memastikan tamu-tamu Anda tidak dibiarkan hanya dengan minuman, sediakan camilan yang mudah dan cepat untuk disiapkan sebelumnya. Cobalah untuk memasukkan makanan pembuka dan makanan manis yang semuanya akan suka.
4. Tanda Terima Kasih
Daripada menghabiskan uang untuk membuat pesta Anda megah, belilah hadiah kecil untuk tamu-tamu Anda sebagai tanda terima kasih. Hadiah yang dipersonalisasi untuk seseorang tidak hanya akan membuat mereka bahagia tapi juga membuat mereka selalu ingat tentang pesta Anda.
Memiliki anggaran yang ketat seharusnya tidak menjadi penghalang Anda untuk memiliki waktu yang menyenangkan dan fantastis dengan orang-orang terdekat Anda. Jadi, dapatkan inspirasi dan mulai rencanakan pesta yang ramah-anggaran di rumah Anda!